The 2023 Regent's Cup Open was Officially Opened by West Nias Regent Kheniki waruwu -->

Header Menu


The 2023 Regent's Cup Open was Officially Opened by West Nias Regent Kheniki waruwu

Monday, 8 May 2023

West Nias - wartarepublik.Com
Open Turnamen Bupati CUP (2023),Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu buka secara Resmi di lapangan Bola Tetesua Kecamatan Sirombu Nias Barat,minggu (7/52023).
Hujan terus mengguyur,namun tidak jadi penghalang bagi Masyarakat Kepulauan Nias menghadiri Laga Perdana Open Turnamen (Bupati-Cup) 2023 yang terus memadati Lapangan Bola Tetesua siang itu hingga sore.

Ribuan penonton terus berhamburan datang di berbagai pelosok Kepulauan Nias,yang satu mana tekad pengunjung tersebut menyaksikan Laga Perdana,antara Tuan Rumah KATAWAENA FC VS GRAND KARTIKA FC dari Kabupaten Nias (Gunung Sitoli) dengan Score akhir laga (1-1)



Hal tersebut, sejalan dengan Misi ketujuh pemerintah Kabupaten Nias Barat yang termuat dalam RPJMD Tahun 2021-2026, yakni “Meningkatkan kualitas sumber daya manusia aparatur dan masyarakat yang lebih maju” dalam mencapai visi Nias Barat yang Bersih, Unggul dan Maju dengan slogan ”Soguna ba Zato”.
Sebelum laga Perdana di awali,beberapa rangkaian acara terus berlangsung dan begitu meriah.

Opening ceremony Bupati Cup dimeriahkan Tim WOW dan Trini Daeli juara dua RRI 2022 yang lalu.

Bupati Nias Barat dalam arahannya. Turnamen Bupati Cup ini,bertujuan agar misi dalam keakraban dan persaudaraan terus kita tingkatkan.


Lanjut,Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu mengatakan,Bupati Cup yang kita gelar hari ini,salah satu misi pemerintahnya dalam membangun sumber daya manusia yang handal,dan mampu menciptakan daya saing yang sehat,dan begitu juga mampu membantu pendapatan masyarakat khususnya wilayah Kecamatan Sirombu dan sekitarnya terangnya.

Lebih lanjut,Bupati berpesan kepada masyarakat yang hadir (khususnya warga Nias Barat) agar mampu menjadi menjadi Tuan Rumah yang baik kepada pengunjung di berbagai pelosok tanah air,"tutupnya.
Sebelumnya, Ketua Panitia Pelaksana Open Turnamen Sepak Bola Bupati Nias Barat Cup Tahun 2023, April Imelda Juita Hia, S.Pd., M.Si, melaporkan bahwa pelaksanaan turnamen sepak bola Bupati Nias Barat Cup 2023, merupakan salah satu wujud nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Nias Barat untuk meningkatkan pemberdayaan pemuda dan masyarakat, sebagai wadah pengembangan bakat olahraga dan pembentukan karakter pemuda yang sportif dan sehat, untuk mencari atlet-atlet berbakat di cabang olahraga sepak bola yang mampu berprestasi di daerah dan nasional.
Seusai arahan Bupati,kedua Kesebelasan Club Katawaena FC vs Grand Kartika FC,telah memasuki lapangan Bola,dan Bupati Nias Barat Khenoki Waruru,melakukan tendangan pertama,sebagai wujud dari Open Turnamen tersebut.
Open Bupati Cup 2023,turut hadir Wakil Bupati Nias Barat Dr.Era Era Hia,Ketua DPRD Drs.Evolud Zebua,Camat sekabupaten Nias Barat,dan Kepala OPD dan staf lainya.

Rep Mrg*